Sunday, August 31

Ramadhan Mubarik

Ramadhan kali ini agak berbeda dengan ramadhan tahun lalu, awal September terbilang masih musim panas, kita puasa dari sejak pukul lima pagi hingga maghrib berkumandang pada jam 7.45, mungkin kalau lapar saja tidak terlalu, hanya hausnya bukan main, apalagi ditambah udara yang masih lembab sekali, sehingga keringat mengucur terus sampe kadang bikin kita lemes. Tapi ada kekuatan dibalik itu semua, karena dari situ perasaan kita tergugah untuk bisa tetap bertahan dibawah terik panas.

Memasuki sepuluh hari pertama bulan ramadhan kali ini, miracle datang, hujan es mengguyur kawasan Islamabad dan sekitarnya sehingga udara yang tadinya tidak nyaman karena sangta lembab, berganti drastis hanya dalam hitungan jam, begitu selepas hujan udara mulai sejuk kembali.

Apa istimewanya bulan Ramadhan, mungkin ada istimewanya bagi saya bulan ramadhan kali ini saya bersyukur dapat turut serta berpuasa, karena tahun lalu sebulan saya terpaksa cuti puasa selepas melahirkan anak kami yang kedua. Tidak terasa setahun sudah berlalu dan anak kami kini sudah genap berusia satu tahun, semoga panjang umur dan menjadi anak yang sholihah, berbakti pada orang tua berguna bagi nusa dan bangsa. amien...